12 April 2014

Menampilkan file/folder yang mempunyai attribute system melalui CMD

Banyak alternatif untuk menampilkan file/folder yang mempunyai attribute system, salah-satunya menggunakan commandprompt. Cara ini sangat berguna bagi komputer yang mempunyai sistem operasi windows yang mengalamai kendala pada folder option atau kerusakan pada sistem sehingga komputer/laptop tidak mau masuk kedalam windows dan terpaksa membuat kita harus melihat file-file mencurigakan melalui safemode.

Pertama buka commandprompt dengan cara  buka Run [ketik Win+R]. Lalu ketik CMD.

Lalu pilih drive yang diinginkan dengan cara :
D: Untuk masuk ke-drive D
F: Untuk masuk ke-drive F

Jika sudah masuk ke-drive yang diinginkan dan ingin masuk lagi kedalam folder pada drive tersebut, maka ketik cd/namafolder. Lihat gambar dibawah.

Menampilkan file yang mempunyai attribute system


Setelah alamat telah ditentukan barulah ketik perintah dir /w/a untuk menampikan seluruh file dan folder yang mempunyai attribute system. Lihat contoh dibawah.

Melihat file yang mempunyai atribut system dengan command prompt


Gambar diatas saya menampilkan data-data pada drive F, Sengaja saya mencoret data-data yang ada pada drive tersebut, namun saya lingkari tulisan RECYCLE.BIN, karena recycle.bin adalah data dari windows yang mempunyai attribute system. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar

Jika ada artikel yang tidak Anda mengerti, maka gunakan fasilitas kotak komentar ini atau pada halaman kontak untuk menanyakannya.

Best Regard


Decky canser